Resah Dengan Berita Bohong, Kotak Lepas Single Terbaru Berjudul HOAX

HIBURAN17 Dilihat
banner 468x60

 

Kapanlagi/Fikri Alfi Rosyadi

 

banner 336x280

sln70-news.com – Penyebaran berita bohong atau hoax benar-benar meresahkan banyak orang, termasuk para personel grup band Kotak. Melihat keresahan tersebut, band yang beranggotakan Cella, Tantri, dan Chua itu baru saja melepas single single terbarunya berjudul HOAX.

“Alasannya mungkin berasal dari gerahnya kita dapetin berita, bukan berita bahkan mungkin kita sendiri atau keluarga kita sendiri gampang banget nyebarin hoax melalui chat yang belum dicek segala macam,” kata Tantri dalam jumpa pers virtual melalui aplikasi Zoom, Jumat (26/6/2020)

“Kalau nggak salah kan dua tahun lalu kan isu hoax lagi gempur gempurnya lagi yang pemecah beah membawa bawa agama segala macem,” sambung Tantri.

BACA JUGA:  Nikita Willy Dikabarkan Telah Menikah dengan Indra Priawan

Yang pasti, single HOAX sangatlah berbeda dengan lagu-lagu Kotak lainnya. Pasalnya, lagu HOAX dikemas dengan nuansa rock kekinian, yang menjadi identitas Kotak.
“Dari pertama kali jamming kita kebayang, lagu ini kita dari awal kebayang harus anthemic dari lirik sampai lagunya, yang membedakan sama lagu sebelumnya. Saya mau meninjolkan sound hybrid yang kekinian jadi kita tetap ngikutin era tapi nggak menghilangkan benang merah tetep rock tapi ikutin sound kekinian,” kata Cella.

BACA JUGA:  Magisnya Kolaborasi Pertama Jet Li dan Jackie Chan di THE FORBIDDEN KINGDOM

Di bawah label Warner Music Indonesia, single HOAX ini juga dijadikan sebagai rangkaian paling awal untuk album baru Kotak berjudul IDENTITAS yang akan hadir pada bulan September 2020 mendatang.
“Tadinya kita udah siapkan sebelum Tantri cuti itu album selesai dan alhamdulillah ternyata selesai setelah pandemi ini. Berubah planning, jadi keluar September ke sana nanti tiap bulan ada beberapa single yang akan kita rilis buat bridging ke album,” tutup Cella.

sumber: kapanlagi.com

banner 336x280