Masturbasi Lagi, Pesepakbola Liga Prancis Urusan dengan Polisi

Olahraga22 Dilihat
banner 468x60
Farid El Melali, pesepakbola Liga Prancis yang kembali berurusan dengan polisi gegara masturbasi. (Foto: Instagram/el_melalifarid28)

JAKARTA, sln70-news.com – Seorang pesepakbola kompetisi Liga Prancis, Ligue 1, masturbasi di tempat umum sehingga harus berurusan dengan polisi. Parahnya, itu bukan kejadian pertama.

Seperti dilansir SportBible, Farid El Melali adalah pesepakbola yang harus berurusan dengan hukum akibat perilaku tidak patut tersebut. Itu merupakan kasus masturbasi kedua yang ia alami.

banner 336x280

Pada bulan Mei lalu Farid juga mendapat tudingan mengumbar kelamin. Kini pesepakbola yang main di klub Angers itu kembali dituduh atas dua kasus pelanggaran serupa.

Menurut Ouest France, Farid El Melali sudah dapat panggilan untuk dimintai keterangan oleh pihak kepolisian. Pesepakbola 23 tahun itu menjalani pemeriksaan polisi pada hari Rabu (8/7/2020) tengah pekan ini, sebelum balik ke klub untuk latihan sore hari.

BACA JUGA:  Janji 35 Gol Alvaro Morata untuk Juventus

Pihak kuasa hukum dari pesepakbola Liga Prancis itu mengatakan bahwa Farid El Melali, “menekankan permintaan maaf setulusnya buat wanita yang mungkin tidak berkenan atas perilaku tidak patutnya.”

Menurut laporan, Farid El Melali terlihat melakukan ‘masturbasi di halaman blok apartemennya sembari melihat seorang perempuan yang tinggal di lantai dasar’. Ia menduga dirinya sendirian di halaman saat memuaskan syahwat dirinya sendiri.

Usai insiden masturbasi Farid El Melali, tetangga dari perempuan itu mengontak polisi. Tak berapa lama, polisi pun sempat menangkap si pesepakbola.

Disebutkan lebih lanjut, pesepakbola asal Aljazair itu sebenarnya juga tengah menghadapi proses pengadilan atas tindakan tidak patut pertamanya di depan hukum.

Investigasi lain juga sudah diinstruksikan menyusul kejadian berbeda ketika El Malali mengumbar bagian pribadinya ke perempuan yang sama. Ia dijadwalkan menjalani persidangan pada 25 Agustus.

BACA JUGA:  Hasil Liga Spanyol: Atletico Dipermalukan Levante 0-2

Atas kasus masturbasi Farid El Melali, Presiden Angers Fabrice Favetto-Bon sudah merilis pernyataan. “Kami sudah mendengar permintaan pemain.”

“Tentu saja tipe perilaku ini, yang masih harus diputuskan lewat pengadilan, tidak sejalan dengan nilai yang ada di klub kami dan tuntutan bahwa seorang pemain harus jadi panutan. Proses masih berjalan,” katanya.

SportBible menyatakan, Farid El Melali terancam hukuman penjara satu tahun dan denda 15 ribu euro atau sekitar Rp 244,6 juta atas tindakannya masturbasi di tempat umum. Ia juga berpeluang dihukum klub sendiri. Kontrak si pesepakbola di klub Liga Prancis itu pun bisa saja diputus.

sumber: detik.com

banner 336x280